Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemiskinan Rumah Tangga di Kecamatan Pasaman Kabupaten Pasaman Barat

Authors

  • Mardiansah Mardiansah Fakultas Ekonomi, Universitas Negeri Padang

DOI:

https://doi.org/10.38035/jsmd.v1i1.20

Keywords:

Kemiskinan, Pendidikan, Luas Lahan, Jumlah Tanggungan, Budaya Kerja

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh tingkat pendidikan, luas lahan, jumlah tanggungan, dan budaya kerja terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga di Kecamatan Pasaman Pasaman Barat. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa tingkat pendidikan berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga. Artinya semakin rendah tingkat pendidikan kepala rumah tangga maka semakin besar kemungkinan untuk berada dalam kemiskinan, wilayah berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga. luas lahan yang dimiliki kepala rumah tangga menentukan rumah tangga miskin atau tidak miskin, jumlah tanggungan berpengaruh nyata terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga, semakin besar jumlah tanggungan kepala rumah tangga, semakin besar kemiskinan suatu rumah tangga, budaya kerja berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga. Artinya rendahnya tingkat budaya kerja kepala rumah tangga, semakin cenderung berada dalam kemiskinan dan tingkat pendidikan, luas lahan, jumlah tanggungan dan budaya kerja secara bersama-sama berpengaruh signifikan terhadap tingkat kemiskinan rumah tangga di Kecamatan Pasaman. Artinya semakin tinggi pengaruh variabel bebas terhadap variabel terikat maka semakin kecil peluang rumah tangga dalam kemiskinan.

References

Arsyad, Lincolin. (2000). Ekonomi Pembangunan. Yogyakarta : Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi YKPN.
BPS (2007). Profil Kemiskinan di Indonesia.
BPS (2008). Analisis Dan Penghitungan Tingkat Kemiskinan
BPS (20011).
Criswardani Suryawati.(2005). Memahami Kemiskinan Secara Multidimensional. http://www.jmpkonline.net.pdf. Diakses tanggal 11 November 2010.
Desnim, Engla. (2009). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Tingkat Kemiskinan Rumah Tangga Di Kecamatan Padang Utara Kota Padang. Skripsi Uneversitas Negeri Padang
Kemiskinan di Indonesia. Artikel diakses dari internet dengan alamat website: http:// permodalanbmt.com/bmtcenter/wp-content/themes/guzel/favicon.ico. pada hari Selasa, 16 Agustus 2011 Pkl 21.30 WIB
Mubyarto. (1986) Pengantar Ekonomi Pertanian. LP3ES: Jakarta.

Munawarah, Siti. (2001) Analisis Produksi Perkebunan Karet Rakyat di Kecamatan Muaro Tebo Jambi. Padang :UNP
Ndraha, Taliziduhu, (1999). Pengantar Teori pengembangan Sumer Daya Manusia. Jakarta: PT Rineka Cipta
Saputra, Wiko (2008). Analisis Karakteristik Kemiskinan Di Kabupaten Pasaman Barat Implementasi Terhadap Kebijakan Penanggulangan Kemiskinan Daerah. Jurnal iptek terapan koordinator perguruan tinngi swasta wilyah X.
Sudantoko, Djoko dan Hamdani, Muliawan. (2009). Dasar-Dasar Pengantar Ekonomi Pembangunan. PT. PP. Mardi Mulya. Jakarta
Sukirno, Sadono. (2002). Pengantar Teori Mikro Ekonomi. Jakarta : FEUI.
Sumodiningrat, Gunawan. (1998). Membangun Perekonomian Rakyat. Pustaka Pelajar. Yogyakarta
Supriatna, Tjahya. 2000. Strategi Pembangunan dan Kemiskinan. P.T. Rineka Cipta. Jakarta
Todaro, Micheal P. (2006). Pembangunan Ekonomi. Jakarta: Erlangga.

Downloads

Published

2023-04-30

How to Cite

Mardiansah, M. (2023). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi Kemiskinan Rumah Tangga di Kecamatan Pasaman Kabupaten Pasaman Barat. Jurnal Siber Multi Disiplin , 1(1), 37–51. https://doi.org/10.38035/jsmd.v1i1.20